Home > General > Cara Membuat Foto 3x4, 4x6 di Photoshop, Paint & Online

Cara Membuat Foto 3x4, 4x6 di Photoshop, Paint & Online

October 20, 2021

Cara Membuat Foto 3x4, 4x6 di Photoshop, Paint & Online
WhatsApp Facebook Twitter

Foto dengan ukuran 3x4 dan 4x6 biasanya digunakan untuk melengkapi berkas atau dokumen penting seperti surat lamaran kerja, biodata, syarat membuat SKCK, kartu kuning, surat nikah dan lain sebagainya. Cara membuat foto 3x4 dan 4x6 tidaklah sulit. Anda bisa membuatnya dengan menggunakan photoshop, paint, word ataupun secara online.

Di artikel akan saya jelaskan beberapa cara yang bisa anda gunakan untuk buat foto ukuran 3x4 dan 4x6 lengkap dengan berbagai warna backgroundnya. Artikel ini di tujukan khusus untuk anda yang masih pemula dan benar-benar belum tahu bagaimana cara membuatnya.

A. Cara membuat foto 3x4 & 4x6 di photoshop Cs3

Photoshop adalah aplikasi desain grafis yang bisa digunakan untuk membuat berbagai ilustrasi termasuk membuat foto dalam berbagai ukuran. Dengan photoshop anda bisa membuat foto dengan ukuran 3x4 dan ukuran 4x6 dengan berbagai warna latar.

Berikut ini adalah langkah-langkah cara buat foto dengan menggunakan photoshop dengan berbagai ukuran dan warna latar.

1. Masukkan foto ke photoshop

  • Silahkan anda buka aplikasi photoshop Cs3 yang anda miliki di laptop atau komputer anda
  • Langsung anda masukkan foto yang akan di ubah menjadi ukuran 3x4 atau ukuran 4x6 dengan cara klik menu file lalu pilih dan klik open atau anda tekan tombol CTRL+O
cara membuat foto 3x4
Memasukkan foto ke photoshop untuk dijadikan foto ukuran 4x6 dan 3x4
  • Kemudian anda pilih foto yang akan di buat menjadi ukuran 3x4 dan 4x6 nya
  • Lalu klik open atau buka
cara membuat foto 3x4
Memasukkan foto ke photoshop Cs3

2. Rubah warna background foto

  • Setelah fotonya masuk silahkan rubah warna backgroundnya
  • Klik pada menu set forground color
  • Pilih warna latar yang anda inginkan, saya memilih warna biru
  • Klik OK
cara membuat foto 3x4
Memilih warna background foto 3x4 dan 4x6
  • Setelah itu, anda klik pada menu paint bucket tool (gambar ember tumpah)
  • Kemudian klik pada background foto, seperti di foto ini saya klik pada warna latar merah foto yang akan di ganti
cara membuat foto 3x4
Mengubah warna latar pada foto 3x4 dan 4x6
  • Pada garis foto masih tersisa warna merah, rapikan dan hilangkan warna merah tersebut
  • Klik pada menu magnetic lasso tool
cara membuat foto 3x4
Melakukan select foto
  • Kemudian anda select gambar foto tersebut pada garis warna merah
cara membuat foto 3x4
  • Kemudian anda klik kembali pada menu paint bucket tool (gambar ember tumpah)
  • Klik pada garis foto yang sudah anda select tadi

3. Buat ukuran foto 3x4 atau 4x6

  • Selanjutnya anda buat ukuran baru halaman kerja baru dengan cara klik file, lalu klik new atau anda tekan tombol CTRL+N
  • Kemudian anda masukkan nama filenya pada kolom name
  • Ganti width menjadi 3 dan height menjadi 4 (jika ukuran foto 3x4) atau width menjadi 4 dan height menjadi 6 (jika ukuran foto 4x6)
  • Kemudian rubah satuan nya menjadi "cm"
  • Jika sudah selesai anda klik OK
  • Perhatikan gambar berikut
cara membuat foto 3x4
Membuat ukuran foto 3x4 dan 4x6
  • Anda ganti background menjadi biru
  • Klik pain bucket tool
  • Lalu klik latar foto 3x4 tersebut
cara membuat foto 3x4
Mengubah background
  • Setelah itu anda anda klik menu move tool
  • Kemudian klik pada foto yang akan di buat jadi ukuran 3x4
  • Klik tahan geser kan ke halaman kerja foto ukuran 3x4
  • Kemudian anda tekan tombol CTRL+T
  • Sesuaikan ukurannya dengan latar 3x4 tersebut
cara membuat foto 3x4
Foto 3x3 yang dibuat di photoshop
  • Sampai pada tahap ini foto 3x4 yang anda buat di photoshop Cs3 sudah selesai, jika anda ingin membuat ukuran 4x6 atau ukuran lainnya tinggal buat lembar kerja baru dengan ukuran 4x6 cm seperti membuat ukuran 3x4 diatas
  • Selanjutnya tinggal anda simpan, klik file lalu klik save atau anda tekan tombol CTRL+S

Baca juga:

Tips edit foto selebgram

B. Cara membuat foto 3x4 di paint

Selain di photoshop Cs3, anda juga bisa membuat foto dengan ukuran 3x4 atau 4x6 di aplikasi paint. Paint adalah aplikasi desain grafis paling sandar. Membuat foto ukuran 3x4 di paint juga sangat mudah sekali, berikut adalah caranya:

1. Buka aplikasi paint

  • Klik start
  • Pilih dan klik program
  • Pilih dan klik aksesori Windows
  • Klik paint
cara membuat foto 3x4
Memasukkan foto ke aplikasi paint untuk merubahnya menjadi ukuran foto 3x4

2. Masukkan foto ke paint

  • Klik menu file
  • Pilih open atau buka
  • Pilih foto yang akan anda masukkan
  • klik open atau buka
cara membuat foto 3x4
Memasukkan foto ke aplikasi paint untuk merubahnya menjadi ukuran foto 3x4

3. Rubah ukuran fotonya

Selanjutnya anda rubah ukuran foto, namun di aplikasi paint anda tidak akan menemukan satuan "cm" melainkan hanya ada pixel dan persentase. Nah cara mengubahnya adalah dengan memilih pixel. Namun sesuaikan dengan besaran cm.

Rumus persamaan ukuran centi meter (cm) dan pixel dapat anda lihat pada rumus berikut:

  • Ukuran 2x3 cm = 75x113 pixel
  • Ukuran 3x3 cm = 113x151 pixel
  • ukuran 4x6 cm = 151x227 pixel

Untuk mengubah ukuran foto tersebut menjadi ukuran 3x4 atau 4x6 di aplikasi paint adalah sebagai berikut:

  • Klik pada menu ubah ukuran
  • Kemudian akan muncul menu baru
  • Pilih pixel
  • Horizontal ganti dengan 113 dan vertikal ganti dengan 151 (jika anda akan buat foto 3x4 cm
  • Jika anda ingin buat foto ukuran 4x6 cm maka horizontal ganti dengan 152 dan vertikal ganti dengan 227 sesuai dengan rumus diatas
  • Jika sudah terisi semua klik OK
cara membuat foto 3x4
merubah ukuran foto di aplikasi paint menjadi 3x4

4. Simpan foto

  • Klik pada menu file
  • Lalu pilih save atau simpan
  • Tentukan tempat penyimpanan nya
  • Lalu klik simpan
cara membuat foto 3x4
Menyimpan foto 3x4 yang dibuat di paint

Baca juga:

Cara mengecilkan ukuran foto melalui internet

C. Cara membuat ukuran foto 3x4 secara online

Kemajuan teknologi internet memang sangat pesat sekali. Semua hal sekarang ini bisa dilakukan melalui internet, termasuk mengubah ukuran foto 3x4.

Ada banyak situs online yang bisa anda gunakan untuk mengubah foto menjadi ukuran yang anda inginkan. Namun kali ini saya hanya akan menggunakan situs picresize.com saja.

  • Silahkan anda buka situs picresize.com
  • Di situsnya anda akan di hadapkan dengan berbagai menu
  • Silahkan anda pilih dan klik pada menu komputer
  • Lalu klik pada menu "drag and drop file here on klick" untuk memasukkan foto ke situs tersebut
  • Kemudian pilih foto yang akan anda ubah menjadi ukuran 3x4 atau 4x6
  • Klik open atau buka
  • Setelah fotonya masuk, klik pada menu continue to edit picture
cara membuat foto 3x4
Memasukkan foto ke situs picresize.com
  • Anda akan di bawa ke halaman edit foto
  • Silahkan anda scroll ke bawah cari menu Resize your picture
  • Klik pada pilihan menu 50% smaller
  • Lalu akan muncul pop up menu, pilih customize
cara membuat foto 3x4
Merubah ukuran foto menjadi 3x4 secara online
  • Selanjutnya di menu customize anda masukkan ukurannya, jika anda akan buat foto 3x4 cm silahkan masukkan pada kolom width 113 dan height 151 tapi jika anda ingin buat foto ukuran 4x6 cm maka kolom width ganti dengan 152 dan height ganti dengan 227 atau
  • Kemudian satuan nya pilih pixels
cara membuat foto 3x4
Mengubah ukuran foto secara online menjadi ukuran 3x4
  • Selanjutnya anda scroll ke bawah, cara menu SAVE AS
  • Silahkan pilih image file format (JPG, GIF, PNG, BMP)
  • Pilih JPG quality (Good, Better, Best)
  • Masukkan ukuran file foto yang anda inginkan pada kolom "JPG max file ize" namun kolom ini bersifat opsional, boleh di kosongkan
  • Jika sudah selesai anda klik pada menu "I'm done, resize my picture!"
cara membuat foto 3x4
Menyimpan file foto yang sudah di edit menjadi ukuran 3x4 secara online

Nah itulah beberapa cara membuat foto 3x4 dan ukuran 4x6 yang bisa anda gunakan baik menggunakan aplikasi photoshop dan paint maupun secara online. Silahkan anda coba salah satu cara diatas.

General

Relate